5 Tips cara aman membersihkan keyboard laptop dengan mudah
membersihkan keyboard laptop yang benar ternyata cukup penting untuk kamu perhatikan. Sebab, jika tidak melakukan cara membersihkan keyboard laptop yang benar tersebut, dikhawatirkan akan menimbulkan kerusakan yang tidak diinginkan. Keyboard memiliki fungsi memasukan berbagai perintah ke dalam CPU, sehingga hasilnya dapat kamu lihat pada monitor. Sebagai contoh, seperti pada pengolahan kata, dimana kamu melakukan kegiatan mengetik. Jika keyboard tersebut sudah mulai kotor, maka kegiatan mengetikmu bisa sangat terganggu, bahkan yang paling parah tombol pada keyboard tidak dapat diketik atau macet.
Banyak faktor yang menyebabkan keyboard laptop mengalami kemacetan. Hal tersebut bisa karena kotoran yang masuk ke celah-celah tombol keyboard, hingga usia keyboard yang sudah terlalu tua dan sudah tidak berfungsi dengan baik. Namun, selama perawatan dan cara membersihkan keyboard laptop dilakukan dengan benar, usia dari keyboardmu bisa bertahan lebih lama. Mungkin kamu cukup takut untuk mempraktikkan cara membersihkan keyboard laptop sendiri. Padahal, cara membersihkan keyboard laptop tersebut cukup mudah dilakukan, yang terpenting seluruh peralatan untuk membersihkan keyboard tersebut sudah tersedia, sehingga bisa memudahkan pekerjaan.
Dalam satu bulan berapa kali nih kamu bersihin keyboard laptop? Berikut beberapa tips cara membersihkan keyboard laptop dengan mudah dan cepat
1. Matikan Laptop
Terlebih Dahulu Saat sedang membersihkan keyboard laptop dalam keadaan menyala pasti kita tanpa sengaja akan menekan banyak tombol. Hal ini dapat menyebabkan laptop error secara tiba-tiba. Nah untuk menghindari hal ini lebih baik matikan dulu laptop sebelum mulai membersihkan keyboard.
2. Pakai brush make-up
Saat membersihkan laptop, kamu bisa menggunakan kuas kecil atau brush make up agar dapat menjangkau sisi bagian dalam pada keyboard. bersihkan secara linier mengikuti garis-garis tombol supaya debu yang menempel dapat keluar dari dalam keyboard.
3. Gunakan Hair Dryer
Hair dryer dapat menyapu kotoran pada keyboard sampai ke dalam sela-sela tombol. Namun jangan menggunakan alat ini ketika kondisi laptop sedang panas karena suhu hair dryer yang panas bisa membuat laptop cepat rusak. Hair dryer dapat mendorong kotoran keluar dari sisi tombol keyboard.
4. Posisi keyboard terbalik
Bersihkan keyboard dengan posisi terbalik Keyboard dengan posisi terbalik dapat mempermudah proses pembersihan. Ketika posisi keyboard dibalikkan, debu-debu serta kotoran yang menempel pada keyboard akan lebih mudah jatuh dan keluar dari sela yang sempit.
5. Cabut Keyboard Laptop
Cara yang terakhir ini hanya disarankan bagi kamu yang berpengalaman. Kalau belum ada pengalaman jangan coba-coba deh ntar bukannya bersih malah rusak.Mencabut keyboard merupakan salah satu cara yang paling ampuh tapi memiliki resiko yang tinggi. Dengan mencabutnya kamu bisa membersihkan keyboard sampai ke akar-akarnya.