-->

Tips Cara agar daging empuk sebelum dimasak

Tips agar daging cepet empuk saat dimasak selain pake panci presto. yaitu pakai potongan pepaya muda dalam pepaya muda mengandung enzim papain yaitu jenis enzim proteolitik yang bisa memecahkan protein sehingga daging yang merupakan protein bisa lebih cepat empuk.


Dimasak menggunakan api kecil, karena enzim papain mudah rusak jika terpapar suhu tinggi. Selain menggunakan buah nya yang masih muda, bisa juga menggunakan daun pepaya yang diremas-remas kemudian digunakan untuk membungkus daging selama sekitar 1 jam, lalu cuci daging untuk selanjutnya di masak. Selanjutnya merendam daging dalam parutan nanas, seperti dalam pepaya, nanas juga memiliki enzim pemecah protein yaitu enzim bromelin.

Apakah pengaruh ke rasa? Kalau cara pertama, sudah nyoba dan gak ngaruh ke rasa dagingnya, Untuk yang belum pernah nyoba jadi belum tahu ngaruh ke rasa atau tidak. Daging kurban baik sapi ataupun kambing yang baru dipotong berada dalam kondisi sangat segar dan Sebenarnya daging kurban itu dagingnya terlalu fresh karena baru dipotong, jadi memang tidak bisa langsung dikonsumsi. Perlu waktu untuk proses aging atau pelayuan,

Cara Mengolah Daging Biar Empuk dan tidak Bau
1. Potong daging berlawanan arah
Teknik memotong daging yang baik, melawan arah serat atau melintang, agar nantinya daging lebih mudah dikunyah.

2. Pukul-pukul daging
sebelum dimasak sebaiknya pukul-pukul daging menggunakan talenan atau benda tumpul lainnya.

3. Bumbui daging sebelum dimasak hindari Sambil menunggu daging empuk sebaiknya kita membuat bumbunya terlebih dahulu

4. hindari memasak daging masih beku
Sebaiknya hindari memasak daging yang masih beku, Kalau mau masak daging beku, jangan mencairkan daging beku pake air panas ya! Taruh aja daging beku (yang masih dalam plastik) di bawah air kran suhu normal. Kalo daging sudah empuk lagi, baru deh daging dicuci, ditiriskan, dan siap dimasak.

5. bungkus dengan daun pepaya
Disarankan Anda membungkus daging dengan daun pepaya untuk pengempukan tetapi tidak boleh terlalu lama karena bisa membuat daging menjadi pahit.
"Biasanya bisa sekitar 30 menit hingga satu jam, dan ini tergantung usia daging juga. Kalau sudah tua akan keras. Setelahnya Anda bisa memotong daging sesuai selera dan kebutuhan.

Selain membungkus dengan daun pepaya, menyimpan daging dalam lemari es di bawah suhu 3-5 derajat Celcius selama 18 hari juga bisa membantu daging menjadi lembut dalam kapasitas yang maksimal. Sebelumnya, jangan lupa cuci dulu daging.

"Kalau mau dicuci dan tidak, sebenarnya tidak masalah. Tapi kalau kita tahu itu sudah dipotong dan ditaruh di lantai sebaiknya dicuci. kemudian disimpan dalam plastik kemudian divakum. Tujuannya untuk menghindari kontaminasi bakteri.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel